Sabtu, 23 Januari 2016

Contoh Karya Ilmiah " Bisnis Online "

      A.    Latar Belakang Masalah.

Perkembangan kemajuan teknologi komunikasi dewasa ini berlangsung demikian pesatnya sehingga para ahli menyebut gejala ini sebagai suatu revolusi. Sekalipun kemajuan tersebut masih dalam tahap perkembangan, sejak sekarang sudah dapat diperkirakan terjadinya berbagai perubahan di bidang komunikasi maupun pada bidang – bidang kehidupan lain yang berhubungan, sebagai implikasi dari perkembangan keadaan yang dimaksud. 
Perubahan – perubahan yang kelak terjadi, terutama disebabkan oleh berbagai kemampuan dan potensi teknologi komunikasi tersebut, yang memungkinkan manusia untuk saling berhubungan dan memenuhi kebutuhan komunikasi mereka secara hampir tanpa batas. Beberapa keterbatasan yang dulu dialami manusia dalam berhubungan satu sama lainnya, seperti faktor jarak, waktu, jumlah, kapasitas, kecepatan, dan lain – lainnya, kini dapat diatasi dengan dikembangkannya berbagai sarana komunikasi mutakhir. Perkembangan teknologi berupa kecerdasan buatan (artificial intelligence) juga telah mengembangkan sistem ahli, sistem penginderaan robot, sistem dignosis dokter, dan sistem perancangan dengan bantuan komputer (computer aided design). 
Implikasi kemajuan teknologi komunikasi bagi lapangan ekonomi telah terlihat dengan berkembangnya bidang usaha di bidang teknologi informasi. Kemampuan – kemampuan yang ditawarkan teknologi komunikasi telah pula menghasilkan berbagai kemudahan dan kenyamanan bagi kelangsungan transaksi bisnis, yang dengan sendirinya mempunyai fungsi vital dalam gerak perekonomian dari hari ke hari. Dapat kita lihat banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan melalui internet dan menjadikan internet sebagai marketing tools yang layak untuk digunakan dengan maksimal. Salah satu jenis pemasaran melalui internet yang mulai berkembang adalah Bisnis Online.

      B.      Rumusan Masalah.

1.       Apakah yang di maksud dengan Bisnis Online ?
2.       Bagaimana Kelebihan dan Kekurangan Bisnis Online ?

      C.      Tujuan Penelitian.
Adapun Tujuan penelitian adalah sebagai berikut :
1.       Untuk mengetahui cara memulai Bisnis Online.
2.       Untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan dari Bisnis Online.
3.       Untuk mengetahui factor penyebab kesalahan yang sering terjadi dalam Bsnis Online.

       D.      Manfaat Penelitian.

1.     Kita tidak membutuhkan banyak modal dalam memulai usaha ini, Untuk menjalankan bisnis online modal tidak menjadi faktor yang paling utama karena ada banyak peluang yang dapat kita jalankan dengan suatu modal kecil saja atau mungkin kita bisa memulainya tanpa sedikit modal, tapi modal yang utama adalah sebuah fasilitas komputer lengkap dnegan internetnya
2.     Dapat menjangkau pasar yang lebih luas jika dibanding dengan bisnis offline, keuntungan yang kedua dari bisnis online adalah adanya jangkauan pasar yang luas. 
3.     Biaya operasional ang lebih murah jika dibandingkan dnegan bisnis offline.
4.     Memberikan keuntungan baik dari materi yang bertambata atau juga non materi yang bertambah. Keuntungan materi yang dapat diperoleh dari bisnis online tidak kalah besar dengan bisnis offline sebab biaya operasional bisnis online sangatlah rendah.
5.     Waktu kerja untuk bisnis online yang tidak terbatas bahkan dapat non stpo 24jam karena dalam melakukan suatu bisnis online yang bekerja adalah suatu sistem komputer hingga kita hanya sebagai pemilik usaha yang memberikan follow up untuk perminyaan yang sidah diterima oleh sistem komputer.

       E.    Kajian Teori.

Pengertian bisnis dan jenis bisnis
Bisnis adalah suatu organisasi yang menghasilkan dan menjual product atau jasayang dibutuhkan konsumen pada tingkat keuntungan tertentu.
Ada 3 hal yang penting dalam bisnis:
•Semua bisnis menghasilkan barang atau jasa.
•Semua bisnis mencari keuntungan.
•Semua bisnis mencoba meneruskan keinginan konsumen .
kita wajib belajar bisnis dikarenakan hal-hal  berikut:
•The impact of Business (pengaruh kuat bisnis dalam kehidupan sehari-hari)
•Career choise (pilihan karir atau propesi).
•Business ownor ship (keinginan untuk memiliki dan untuk menjelaskankepada konsumen tentang produk yang dihasilkan).
                Jenis-jenis bisnis :
-. bisnis rumahan
-. bisnis online
-. dan bisnis-bisnis besar lainnya
                Tujuan bisnis:
•Profit (keuntungan)
seseorang atau organisasi melakukan bisnis tujuan utamanya adalah mencari keuntungan
•Growth (pertumbuhan)
selain mencari keuntungan, bisnis juga dilakukan bertujuan untuk menambah pertumbuhan ekonomi.
•Continuity (berkesinambungan)
kegiatan bisnis adalah kegiatan yang  berkesinambungan, maksudnya melakukan kegiatan bisnis  bertujuan untuk menyambung bisnis yang sebelumnya.
•Stability (stabilitas)
                kegiatan bisnis juga bertujuan untuk menstabilkan ekonomi.
•Public Service (pelayanan umum)
                bisnis yang bertujuan untuk melayani kebutuhan masyarakat. contohnya  BUMN.
•Will Fare (sejahtera)
 bisnis ini bertujuan untuk mensejahterakan sesuatu yang perlu di sejahterakan.
            Pengertian bisnis online 
Bisnis Online adalah bisnis yang dijalankan secara online biasanya menggunakan jaringan internet sedangkan informasi yang akan disampaikan atau dijual biasanya menggunakan media website. Bisnis online memiliki prospek yang cukup besar pada saat ini dan dimasa mendatang dimana hampir semua orang menginginkan kepraktisan dan kemudahan dalam hal memenuhi kebutuhan, praktis adalah salah satu ciri khas dari bisnis online dimana transaksi suatu bisnis dapat dilakukan tanpa betatap muka atau bahkan tidak saling kenal sebelumnya. Dengan berbagai kelebihan yang ditawarkan oleh bisnis online, banyak orang menginginkan dapat membangun suatu kerajaan bisnis online sendiri. Tidak dipungkiri banyak yang meraih kesuksesan dalam menjalankan bisnis online, tetapi juga tidak sedikit yang berhenti  ditengah jalan sebelum mendapatkan sesuatu yang diharapkan, 
Menurut para ahli dan orang-orang yang telah sukses dibinis online mengemukakan bahwa :
“ menjalankan bisnis online itu tidak jauh berbeda dengan berbisnis atau berjualan secara offline, yang membedakannya hanyalah media-nya saja dan bagai mana kita mengelola binis kita”.

        F.       Metode Penelitian.
Metode penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Kualitatif.

Penelitian ini mengkaji faktor Swot bisnis online terhadap pengusaha yang memilih memasarkan produk/jasa secara online. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan penelitian bersifat deskriptif, yakni penelitian yang memusatkan perhatian kepada masalah-masalah actual,  sebagaimana adanya   pada   masa   sekarang.

Kamis, 14 Januari 2016

Penyebab Kemacetan di Jakarta ( Paragraf Deduktif )

Nama      : Muhammad Rico la Dita Putra
Npm        : 16113100
Kelas       : 3KA40
Subject    : Paragraf deduktif
Judul       : Penyebab Kemacetan di Jakarta

Paragraf  Deduktif :
Paragraf deduktif adalah paragraf yang gagasan utamanya terletak pada kalimat pertama. Pola pengembangan paragraf ini yaitu umum - khusus. Kalimat topik dikembangkan dengan pemaparan ataupun deskripsi sampai bagian-bagian kecil sehingga pengertian kalimat topik yang bersifat umum menjadi jelas (umum-khusus). Paragraf yang cara pengembangannya seperti ini biasa kita kenal dengan paragraf deduktif.
Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan contoh dari paragraph Deduktif.

Penyebab Kemacetan di Jakarta :

Setiap hari selalu terjadi kemacetan di Jakarta.Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain : Pertama, jumlah armada yang banyak tidak seimbang dengan luas jalan. Kedua, kedisiplinan pengendara kendaraan sangat minim. Ketiga, banyak tempat yang memunculkan gangguan lalu lintas, misalnya pasar, rel kereta api, pedagang kaki lima, halte yang tidak difungsikan, banjir, dan sebagainya. Keempat, kurang tegasnya petugas yang berwenang dalam mengatur lalu lintas serta menindak para pelanggar lalu lintas
Seringkali kita menyalahkan pengendara sepeda motor sebagai biangnya kemacetan. Ulah mereka sering membuat amarah kita meledak, taoi sebenarnya mereka bukan biang macet. Toh amarah kita menumpuk juga karena tekanan kerja di kantor dan macet yang luar biasa.

Menurut saya penyebab utama kemacetan di Jakarta adalah :

1. Tidak adanya pelebaran jalan. Sedangkan jumlah kendaraan bermotor terus bertambah dari tahun ke tahun. Sebagian pajak kendaraan seharusnya disisihkan untuk biaya pelebaran atau pembuatan jalan baru.

2. Kemakmuran yang membuat semua orang mampu beli kendaraan, ditunjang pula oleh sistem perkreditan. Juga kota Jakarta sebagai tujuan migrasi membuat padat kota ini.

3. Putaran Arah (U-Turn). Ini tidak di-design dengan baik. Hampir pada setiap u-turn terjadi kemacetan. Bagian tata kota khususnya lalu lintas tidak menjalankan tugasnya dengan baik. Banyak kasus kendaraan melakukan u-turn sampai 2 atau 3 jalur sedangkan lebar jalan hanya 4 jalur.


4. Perilaku kendaraan umum menaikkan dan menurunkan di sembarang tempat. Sering kali juga menaikkan atau menurunkan penumpang di tengah2 jalan karena sopirnya malas menepi!

5. Adanya kendaraan dengan ukuran sedang seperti Bajaj! Jika sedang dalam kemacetan, seringkali Bajaj menyelinap di antara 2 mobil. ni menghambat arus jalan yang sebenarnya bisa digunakan oleh pengendara sepeda motor. Sopir Bajaj merasa muat kali untuk masuk di celah2 kemacetan dan akhirnya malah memperparah kemacetan itu sendiri. Bayangkan kemacetan mobil itu adalah tubuh kita dan celah2 kemacetan itu arus darah tubuh kita. Dan Bajaj itu adalah gumpalan minyaknya yang menghambat arus darah.

6. Hujan, cukup setengah jam saja bisa membuat Jakarta macet total. Lagi - lagi sistem tata kota yang kurang apik. Alasan lainnya semua memilih naik mobil sendiri dan pada akhirnya mempersempit jalan sehingga membuat kemacetan yang panjang.

7. Kesalahan teknis seperti lampu lalu lintas yang mati. Ataupun ada kendaraan yang mogok di tepi atau tengah jalan.

8. Persimpangan tanpa lampu lalu lintas.

9. Rendahnya disiplin kita semua. Baik pemilik mobil, motor, sopir kendaraan umum, penumpang kendaraan umum, pengguna jalan, pedagang kaki lima. Semua turut mempunyai andil dalam kemacetan di Jakarta.

Kesimpulannya? Pemerintahlah yang harus bertanggung jawab terhadap masalah kemacetan. Jakarta tidak boleh dilarang untuk didatangi para pendatang. Lebih baik lagi jika para pendatang dari luar negeri. Seperti kota New York dan lainnya. Kuncinya adalah tata kota yang baik dan pelebaran jalan.

Kita semua tentu mempunyai hak yang sama untuk memiliki kendaraan bermotor. Jangan dibatasi. Kenapa tidak jalannya saja yang diperlebar? Atau kerjakan sistem angkutan masal yang baik dan benar. Kabar monorail pun hingga kini tidak ada kelanjutannya hanya berita yang terlalu dibesar besarkan di awal saja.