Senin, 27 Januari 2014

CARA MEMBUAT SURAT LAMARAN KERJA YANG BAIK CONTOH SURAT LAMARAN PEKERJAAN CPNS

Saat ini sudah banyak perusahaan yang mengijinkan para calon karyawan untuk mengirimkan surat lamaran kerja via email. Hal ini tentunya menguntungkan baik bagi perusahaan maupun pelamar.

Bagi perusahaan, ini akan mengurangi jumlah surat lamaran dalam bentuk kertas yang harus mereka terima dan arsipkan. Selain itu, lebih mudah bagi perusahaan untuk mengirimkan balasan surat lamaran berbentuk email tersebut ke para pelamarnya.
Bagi calon karyawan, ini akan menolong mereka untuk mengirimkan lamaran secara cepat. Jika anda mengirimkan lamaran ke banyak perusahaan, dengan mudah anda dapat mengkopi email lamaran anda sebelumnya dan menyesuaikannya.
Isi surat lamaran di email, sama dengan isi surat lamaran biasa. Perbedaaannya hanya pada cara pengirimannya saja. Sehingga semua cara menulis surat lamaran kerja yang baik dan benar tetap perlu anda ikuti.
Berikut ini cara menulis dan mengirimkan surat lamaran pekerjaan via email.
1. Judul Email
Judul email anda haruslah menolong penerimanya untuk segera mengetahui maksud dari email anda. Karena itu tuliskan judul yang jelas tetapi singkat. Sebagai contoh, anda dapat menuliskannya sebagai berikut “Lamaran untuk Posisi Manajer Pemasaran”.
Catatan : Baca dengan baik iklan lowongan kerja tersebut. Sering kali mereka meminta anda menuliskan kode tertentu di judul atau subject email anda. Terutama jika pada saat yang bersamaan mereka mempunyai beberapa lowongan pekerjaan.
2. Dimana Surat Lamaran Ditulis
Apakah surat lamaran ditulis di badan email atau di file tersendiri. Sesuai ketentuan umum berbagai perusahaan yang bergerak di bidang recruiting baik perusahaan nasional maupun multinational. Bahwa surat lamaran (cover letter) dapat langsung ditulis pada badan email (di dalam email).
3. Bagaimana dengan Resume
Jangan menulis resume anda di badan email. Tuliskan dalam file tersendiri dan jadikan sebagai lampiran (attach) email anda.
4. Jenis File Attach yang Dikirim
Pada umumnya perusahaan akan menuliskan pada iklan lowongan kerjanya, jenis file yang boleh anda kirim. Walaupun umumnya meminta file MS Word, terkadang mereka mengijinkan anda untuk mengirimkan file berformat pdf atau xls atau txt. Jika tidak disebutkan, kirimkan resume anda dalam file MS Word (.doc).
5. Ukuran/Bobot (Size) Email
Usahakan ukuran email anda termasuk lampirannya (attach) tidak melebihi 300 kb. Ukuran email ini terutama dipengaruhi oleh ukuran file yang di-attach (dilampirkan). Karena itu periksa besar file yang anda lampirkan. Jika anda diminta menyertakan foto, jangan masukkan file foto yang size-nya (bobot filenya) terlalu besar. Perkecil size-nya (bobot filenya) dengan menggunakan berbagai jenis program photo editor.
6. Dijadikan Satu dalam Bentuk ZIP
Bentuk file zip adalah bentuk file yang dimampatkan (dipadatkan) dan saat ini sudah umum dilakukan. Bahkan banyak perusahaan yang meminta agar file-file yang dilampirkan (di attach) dijadikan satu dalam sebuah file zip. Sehingga selain size-nya (ukuran file) menjadi lebih kecil/ringan, juga jumlah file yang dikirim (di attach) menjadi hanya satu file. Ini memudahkan pihak perusahaan dalam mendokumentasikan dan menyortir file-file dari pelamar.
7. File Attach yang Terlalu Besar Akan Diabaikan

Senin, 20 Januari 2014

Tips memilih dan merawat helm



Pada dasarnya fungsi helm adalah untuk melindungi kepala pengendara dari benturan serius saat terjadi kecelakaan. Selain itu helm juga berfungsi melindungi wajah dan mata dari debu, pasir dan obyek lainnya. 


Selamat siang Sobat Jerico sekalian, kembalai mimin mau berbagi tips nih kali ini mimin akan berikan tips tentang memilih dan merawat helm kalian. Langsung dari pakar helm nya loohh..


" Helm yang bagus memang mahal, namun apa salahnya mengeluarkan uang tambahan yang ujung-ujungnya terkait dengan keselamatan jiwa." ujar Iwan. disela-sela kesibukannya mengerjakan servisan helm dirumahnya di Indoporlen - Tambun.

Di sini kita harus tegaskan bahwa helm yang kita beli, bukan berfungsi untuk menghindari dari sempritan petugas, namun untuk KESELAMATAN. Terlebih saat ini sudah banyak produk helm yang berkualitas dengan harga lebih terjangkau.

Seperti memilih pakaian yang dijual di toko, helm pun memiliki ukuran. Mulai dari S, M, L, XL dan XXL.  Oleh karena itu pilihlah helm yang sesuai dengan ukuran kepala kita agar nyaman dipakai.

Lagi-lagi terkait dengan harga, pilihlah helm yang memiliki lapisan bagian dalam yang dapat dilepas-pasang agar kita bisa mencucinya saat lapisan dalam pelindung kepala itu mulai kotor, terlebih di musim hujan.

Helm yang lembab berpotensi menjadi tempat bersarangnya berbagai bakteri dan kuman. Selain akan menimbulkan aroma yang tak sedap. bakteri juga dapat berpindah ke kulit kepala dan kulit wajah dan memicu gatal-gatal yang akan sangat mengganggu konsentrasi berkendara.

Karena umumnya terbuat dari spons yang dilapis bahan fabrics, cucilah pelapis helm ini secara hati-hati dengan merendamnya didalam larutan air dan deterjen pencuci pakaian yang lembut selama lebih kurang 10 hingga 20 menit agar kotoran munjadi lebih mudah terlepas.

Setelah itu hilangkan kotoran dengan cara meremas-remas bantalan tersebut secara hati-hati. Disarankan untuk tidak menguceknya karena cara ini dapat merusak spons.
Setelah bersih, bilaslah  dengan air bersih hingga kotoran benar-benar hilang. Bila perlu, tambahkan cairan antiseptik pada bilasan terakhir untuk membunuh kuman yang masih tersisa.

Setelah itu kibas-kibaskan untuk menghilangkan air yang masih tersisa kemudian angin-anginkan diluar ruangan yang tidak terkena cahaya matahari secara langsung agar pelapis tersebut benar-benar kering. Jika Anda memiliki mesin cuci, bisa memanfaatkannya untuk mempercepat proses pengeringan.

Menjemur di bawah terik matahari memang ampuh untuk mempercepat proses pengeringan dan cara ini juga efektif membunuh kuman serta menghilangkan bau tak sedap. Tetapi menjemur helm terlalu lama di bawah terik matahari  juga akan mempercepat lapuknya spons. Jika ingin menjemur helm, sebaiknya lakukan pada pagi hari di bawah jam 10.

Setelah dipakai, sebaiknya jangan letakkan helm dalam keadaan tertelungkup, kecuali helm half-face. Letakkan helm dalam posisi yang memungkinkan udara bersirkulasi di bagian dalam helm. Bila perlu bantu dengan kipas angin, terutama setelah digunakan di musim hujan.

Kaca pelindung helm (visor), sebaiknya pilih yang transparan agar helm tetap optimal saat dipakai berkendara saat malam hari. Pilih juga helm dengan visor yang mudah dilepas pasang agar  mudah dibersihkan.
Jagalah kebersihan visor agar tidak mengganggu pengelihatan. Gunakan sabun pencuci piring atau pencuci tangan, kemudian keringkan dengan chamois lembab dan keringkan dengan bahan katun atau lap microfiber agar tidak meninggalkan bercak air. 

Semoga saja tips tadi bisa bermanfaat buat temen-temen semua ya.. Oh iya bagi yang ingin shop online bisa hubungi email kami di irwan_interiorhelm@yahoo.com atau bisa tlp/sms di no 021 9521 5703 / 0877 7902 5689.. hehe
 
Sumber: http://ben-helm.blogspot.com/2013/08/tips-memilih-dan-merawat-helm-pada.html

Kamis, 16 Januari 2014

Sekilas Tentang Flowchart


Flowchart merupakan penyajian sistematis tentang proses dan logika mengenai kegiatan penanganan informasi atau penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urut-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah kedalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam pengoperasian.

System flowchart adalah urutan proses dalam system dengan menunjukkan alat media input, output serta jenis media penyimpanan dalam proses pengolahan data. Program flowchart adalah suatu bagan dengan simbol-simbol tertentu yang menggambarkan urutan proses secara mendetail dan hubungan antara suatu proses (instruksi) dengan proses lainnya dalam suatu program.

Diagram alur dapat menunjukan secara jelas alur pengendalian algoritma, yakni bagaimana rangkaian pelaksanaan kegiatan. Suatu diagram alur memberikan gambaran dua dimensi berupa simbol grafis. Setiap simbol telah ditetapkan terlebih dahulu fungsi dan artinya. Simbol dipakai untuk menunjukkan berbagai kegiatan operasi dan jalur pengendalian. Flowchart untuk aplikasi ini menggunakan 5 simbol yaitu Process, Decision, Connector, Input/Output, dan Arrow.
Sumber : http://bukanbasoo.blogspot.com/2012/01/sekilas-tentang-flowchart.html








Menetapkan Job Description dan Job Spesification terlebih dahulu

Dalam artikel tentang Cara cepat menentukan orang yang tepat di tempat yang tepat dengan metode finger scan, adalah suatu metode cepat untuk menempatkan orang sesuai dengan keinginan perusahaan berdasarkan bakatnya. Dengan orang yang tepat ditempat yang tepat diharapkan kinerja organisasi / perusahaan akan meningkat, akan tetapi hal tersebut tidak serta merta bisa sesuai yang diharapkan jika dalam jabatannya tidak ada batasan yang jelas menyangkut ruang lingkup jabatan (jobdesk) dan spesifikasi dari si pemegang jabatan (jobspek). Untuk itu perlu dibangunnya sistem Job Description (jobdesk) dan Job Spefication (jobspek) terlebih dahulu yang nantinya sebagai suatu analis jabatan atau yang biasa disebut sebagai Job Profile sehingga dapat mengukur seseorang perform dalam jabatannya atau tidak dan sebagai alat bagi proses pengembangan SDM secara keseluruhan.
Job description (jobdesk) atau uraian jabatan/job atau gambaran tugas adalah suatu pernyataan tertulis yang berisi tujuan dari dibentuknya suatu jabatan/tugas, uraian atau gambaran tentang apa yang harus dilakukan oleh sipemegang jabatan, bagaimana suatu pekerjaan dilakukan, alasan-alasan mengapa pekerjaan tersebut dilakukan, hubungan antara suatu posisi tertentu dan posisi lainnya diluar lingkup pekerjaannya dan diluar organisasi (eksternal) sehingga dapat tercapai tujuan unit / bagian kerja dan organisasi / perusahaan secara luas. Apabila job description (jobdesk) / uraian jabatan telah tersusun dengan baik, maka job spesification / spesifikasi jabatan akan mulai dikembangkan.
Contoh Job description : Marketing
I. Tujuan dibentuk Jabatan ini :
Agar dapat memikirkan dan memaksimalkan penjualan produk (baik barang maupun jasa) serta membina hubungan dengan pelanggan secara terus menerus agar pencapaian dan pertumbuhan penjualan dapat bertahan dan meningkat.

II. Identitas Jabatan
Nama jabatan             : Sales Jasa
Atasan langsung          : Supervisor Jasa
Atasan tidak langsung  : Kepala Marketing Jasa & Barang
Departemen / bidang   : Marketing
III. Tugas dan tanggung jawab utama
a. Mencari pelanggan (customer) baru.
b. Mempertahankan pelanggan (customer) yang sudah ada.
c. Bertanggungjawab terhadap nilai penjualan yang ada dalam teritori penjualan yang menjadi tanggung jawabnya.
d. Memastikan pendistribusian produk bahwa produk sudah diterima oleh pelanggan (customer) sesuai dengan waktu yang telah disepakati.
IV. Kewenangan :
            Mengeluarkan biaya promosi dan entertainment sesuai dengan batas otoritasnya.
V. Hubungan kerja :
a. Di dalam kantor 20 %
Di luar kantor 80 %
b. Banyak berhubungan dengan orang – orang yang baru dikenalnya yang berasal dari berbagai latar belakang.
Contoh diatas merupakan gambaran dalam membuat job description seperti itu, nah dalam membuat setiap job description dari setiap jabatan / job maka anda / unit yang menyusun hal tersebut harus melakukan koordinasi dengan orang-orang yang duduk dalam jabatan/job tersebut,orang-orang yang pernah duduk sebelumnya, orang-orang diluar organisasi/perusahaan anda dan hasil tersebut dituangkan sesuai dengan rencana/keinginan perusahaan agar dapat tercapai target yang diinginkan perusahaan.
 
Job Spesification (Jobspek) atau spesifikasi jabatan adalah suatu uraian tertulis tentang tentang latar belakang pendidikan, pengalaman, kemampuan dan kompetensi atau hal-hal lain yang berhubungan dengan pekerjaan yang harus dimiliki sebelum mengisi pemegang jabatan/job tertentu sehingga dapat berfungsi dengan efektif sehingga Job specification ini biasanya disebut juga dengan Hiring Spesification dan biasanya dijadikan informasi dasar untuk memulai proses rekrutmen, seleksi dan penempatan. Job specification / hiring specification / spesifikasi jabatan sangat berguna dalam mencocokkan seseorang dengan posisi atau jabatan tertentu, dan mengidentifikasi pelatihan dan pengembangan yang dibutuhkan.
Contoh job spesifikasi : Marketing
I. Identitas Jabatan
Nama jabatan : Sales Jasa
Atasan langsung : Supervisor Jasa
Atasan tidak langsung : Kepala Marketing Jasa & Barang.
Departemen / bidang : Marketing
II. Pendidikan, pelatihan dan pengalaman yang diperlukan :
1. Pendidikan minimal SLTA, diutamakan yang berpendidikan D3
2. Mempunyai pengalaman kerja sebagai sales minimal 1 tahun
3. Pernah mengikuti pelatihan minimal selling skills (tehnik menjual)
III. Ketrampilan dan aspek pribadi yang diperlukan (kompetensi) :
1. Inisiatif
2. Percaya diri
3. Kemampuan komunikasi
4. Pengambilan keputusan
Setelah job description (uraian / gambaran jabatan / tugas) dan job spesification (spesifikasi jabatan) tersebut telah tersusun dengan baik dan jelas maka telah terbentuk suatu sistem yang disebut dengan job profile (analisa jabatan) dimana organisasi / perusahaan anda telah meletakkan dasar yang kuat bagi proses perencanaan dan pengembangan sumber daya manusia. Arah perencanaan dan pengembangan pegawai menjadi terarah yang dimulai dari rekrutmen, seleksi, penempatan, pelatihan dan pengembangan sampai pada penilaian kinerja (performance management) dan akhirnya suksesi pegawai bisa terbaca. Tanpa adanya analisa jabatan yang merupakan hal mendasar maka akan timpang karena tidak diimbangi informasi yang memadai dan akurat, pengembangan dan pelatihan mungkin tidak dapat mencapai tujuan, begitu juga halnya dengan manajemen penilaian kinerja.
Berikut contoh penggabungan job description dan job spesification dari jabatan/job Marketing sbb :
I. Tujuan dibentuk Jabatan ini :
Agar dapat memikirkan dan memaksimalkan penjualan produk (baik barang maupun jasa) serta membina hubungan dengan pelanggan secara terus menerus agar pencapaian dan pertumbuhan penjualan dapat bertahan dan meningkat.
II. Identitas Jabatan
Nama jabatan : Sales Jasa
Atasan langsung : Supervisor Jasa
Atasan tidak langsung : Kepala Marketing Jasa & Barang
Departemen / bidang : Marketing
III.  Tugas dan tanggung jawab utama
       a. Mencari pelanggan (customer) baru.
       b. Mempertahankan pelanggan (customer) yang sudah ada.
       c. Bertanggungjawab terhadap nilai penjualan yang ada dalam teritori penjualan yang
           menjadi tanggung jawabnya.
       d. Memastikan pendistribusian produk bahwa produk sudah diterima oleh pelanggan
           (customer) sesuai dengan waktu yang telah disepakati.
IV. Kewenangan :
            Mengeluarkan biaya promosi dan entertainment sesuai dengan batas otoritasnya.
V. Hubungan kerja :
      a. Di dalam kantor 20 %
Di luar kantor 80 %
      b. Banyak berhubungan dengan orang – orang yang baru dikenalnya yang berasal dari
          berbagai latar belakang.
VI. Pendidikan, pelatihan dan pengalaman yang diperlukan :
1. Pendidikan minimal SLTA, diutamakan yang berpendidikan D3
2. Mempunyai pengalaman kerjasebagai sales minimal 1 tahun
3. Pernah mengikuti pelatihan minimal selling skills
VII. Ketrampilan dan aspek pribadi yang diperlukan (kompetensi) :
1. Inisiatif
2. Percaya diri
3. Kemampuan komunikasi
4. Pengambilan keputusan
Satu konsep yang penting dalam analisis jabatan atau job profile adalah bahwa analisis dilakukan terhadap jabatan bukan terhadap orang yang duduk dalam suatu jabatan. Meskipun data diperoleh dari si pemegang jabatan (incumbent) melalui pengamatan, wawancara, kuesioner diskusi, catatan kerja karyawan dan atau kombinasi. Produk yang menjadi hasil analisis jabatan adalah berupa uraian jabatan (job description) atau spesifikasi jabatan (job specification), bukan suatu uraian tentang orang (description of the person).
Yang dimaksud sebagai pemegang jabatan adalah bukan berarti seseorang yang mempunyai jabatan dalam pengertian struktural, akan tetapi semua orang yang mempunyai tugas dan tanggung jawab terhadap pekerjaannya. Contoh seorang cleaning service berarti tugas & tanggung jawabnya adalah menjaga semuanya tetap bersih. Staf bagian pelayanan (customer service) adalah sebagai pusat informasi dan melayani bagi semua pelanggan.
Dari beberapa definisi di atas dapat disimpulkan bahwa analisis jabatan atau job profile merupakan suatu proses pengumpulan dan pencatatan informasi terpercaya dan sahih dengan suatu prosedur tertentu terhadap suatu jabatan tertentu dan persyaratan-persyaratan yang harus dimiliki oleh si pemegang jabatan. Termasuk disini adalah:
- Semua tugas, kegiatan dan tanggungjawab
- Pengetahuan, kemampuan, ketrampilan dan karakter-karakter lain yang dibutuhkan oleh si pemegang jabatan agar dapat bekerja dengan efektif.
- Alasan terhadap adanya suatu jabatan tertentu dan apa yang membuatnya berbeda dari jabatan yang lain.
- Standard kerja atau target yang dapat dijadikan dasar untuk mengukur kinerja.
Memang mungkin tidak semua perusahaan menganggap bahwa analisis jabatan adalah hal yang perlu karena dengan adanya analisis jabatan akan membuat seseorang dalam bekerja menjadi tidak fleksibel dan terkotak-kotak dalam melakukan pekerjaan akan tetapi jika ingin menerapkan manajemen SDM yang berbasis kompetensi maka menurut saya analisis jabatan (job profile) secara sungguh-sungguh adalah wajib hukumnya. Analisis jabatan (job profile) adalah acuan dasar bagi pengembangan SDM sebagai contoh :
  • Bahan rujukan dalam pembuatan iklan lowongan dengan memberikan informasi yang objektif tentang suatu jabatan. Andai tidak ada analisis jabatan maka pasti dalam terdapat ketidakjelasan tentang jabatan yang dibutuhkan, memuat informasi yang tidak relevan, tidak terlihat kualifikasi mendasar yang dibutuhkan untuk jabatan tersebut, dan sebagainya yang pada akhirnya menarik banyak calon/pelamar yang tidak /qualified.
  • Penyusunan persyaratan jabatan.
  • Membantu menentukan besarnya imbalan yang akan diterima pemegang jabatan.
  • Bahan untuk pengembangan materi wawancara. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dalam wawancara pun seringkali tidak relevan atau bahkan tidak menyentuh kualifikasi yang esensial dari suatu jabatan sehingga akhirnya berpengaruh terhadap kualitas karyawan. Tentu saja mustahil untuk mendapatkan pegawai terbaik tanpa mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang tepat dan relevan.
  • Bahan untuk pengembangan alat test Kesalahan atau kelalaian dalam membuat analisis jabatan terlihat juga pada materi test dan wawancara dengan si pelamar. Materi test yang dibuat seringkali tidak berhubungan dengan pekerjaan yang akan dilakukan di calon karyawan.
  • Bahan untuk pengembangan formulir evaluasi.
  • Bahan orientasi bagi karyawan baru
Jika analisis jabatan (job profile) telah ada maka dengan mudahnya dapat melakukan rekrutmen dan seleksi karyawan yang diinginkan.

refernsi : http://iwanalexander.blogspot.com/2011/11/menetapkan-job-description-dan-job.html

Kamis, 09 Januari 2014

Hotel Bintang Lima di Bawah Tanah

Hotel Bintang Lima diBawah Tanah


Ini dia, hotel pertama yang ada di bawah tanah. Hotel bintang lima tersebut didesain oleh perusahaan arsitek ReardonSmith dalam rangka pengembangan Hersham Golf Club di Surrey, London. Hotel mewah tersebut akan menjadi Green Belt London dengan kapasitas kamar tamu lebih dari 200 kamar yang ada di bawah tanah, Seluruh skema hotel yang ada akan ditutup dengan atap berwarna hijau yang diambil dari tanah lingkungan sekitarnya.

Sebagai tambahan di gedung hotel bintang lima itu, juga ditambah tanaman dan space untuk tempat parikir yang lebih eco-friendly daripada hotel yang ada sekarang ini. Hal tersebut disampaikan oleh Matthew Guy, desainer project ReardonSmith. Guy menambahkan bahwa konsep hotel tersebut digunakan khusus untuk hotel, spa, dan fasilitas golf ke dalam satu arsitektur mengagumkan dan Komposisi organic di bagian atas dan hotel di bagian bawah.

sumber : www.beritanet.com

Berkreasi Dalam Membuat Coctail

Berkreasi Dalam Membuat Coctail


Mocktail
Mocktail
Rempah segar dan buah telah lama menjadi bahan utama di beberapa acara pesta coctail yang paling menyegarkan terutama saat musim panas dan ketika dibuat oleh bartender yang berpengalaman. Cocktail dengan ciri khas tersendiri di sebut dengan signature dishes yang terus berkembang karena banyak di kreasikan ulang di hampir seluruh negara.
Beberapa nama coctail yang kerap berbeda bahan pembuatannya antara lain adalah:
  1. Caipirinha
  2. Long Island Iced Tea

Coctail Caipirinha

Bahan dasar pembuatan coctail caipirinha adalah “Bero” yakni sejenis rum yang berasal dari Brazil tapi karena keterbatasan ingredient maka di gantilah dengan rum lainnya. (Rum adalah minuman beralkohol yang berasal dari Jamaika dan terbuat dari tebu. Ada beberapa macam tipe rum seperti: light rum, gold rum dan dark rum. Merk rum terkenal diantaranya adalah: Bacardi (light rum), Myres (Dark Ram) dan Captain Morgan (Gold Rum).
Rum di campur dengan lime chopped + mixed sugar. Di buat dengan cara shake menggunakan crushed Iced rasanya cukup segar bagi yang gemar alcoholic coctail tapi bila anda tidak suka lebih baik minum non alcoholic coctail saja seperti fruit punch, palm spring, virgincolada, sherley temple atau caribian punch.

Cocktail Long Island Iced Tea

Cocktail yang satu ini lebih pantas untuk di kategorikan sebagai long drink karena di sajikan di dalam gelas yang panjang semacam colin glass. Pada awalnya Long Island Iced Tea terbuat dari light spirit (light spirit adalah minuman berakohol yang berwarna bening seperti Vodka, Gin dan Light Rum).
Bahan Pembuatan Long Island Iced Tea yang sesungguhnya adalah:
  1. Light rum
  2. Light Tequila
  3. Gin
  4. Cointrau
  5. Soft drink (coca cola, RC Cola)
  6. Lime juice
Cara pembuatan Long Island Iced Tea hanya di pouring (di tuang) dengan perincian soft drink berada di paling bawah di sajikan dengan garnish irisan jeruk nipis
Di Indonesia anda bisa menikmati Long Island Iced Tea yang berbeda dengan aslinya karena bahan pembuatan Long Island Iced Tea di Indonesia sudah di modivikasi sedemikian rupa seperti pengganian Light Tequila dengan Gold Tequila semacam Jose Cuervo atau Tequila Mariachi dan Cointrau di ganti dengan triplesec karena alasan cost terlalu tinggi tapi walaupun demikian rasa Long Island Iced Tea tidak jauh berbeda.
 Sumber : http://perdana.net/berkreasi-dalam-membuat-coctail/ 

Minggu, 05 Januari 2014

Pandangan Masyarakat Modern Terhadap Gambar Tato

Saat ini, mempunyai tato telah menjadi salah satu gaya hidup yang cukup populer. Bahkan memiliki gambar tato bisa jadi merupakan sesuatu yang dapat dibanggakan. Hal ini karena pandangan masyarakat tentang tato telah berubah. Kesan negatif yang dulunya melekat erat pada diri seseorang yang memiliki gambar tato di tubuhnya kini telah berangsur-angsur hilang. Kini, sebagian besar masyarakat yang sudah modern telah mampu menerima bahwa tato adalah bagian dari karya seni yang menghasilkan sesuatu yang indah. Ini terbukti dengan adanya beraneka ragam desain gambar tato kreatif yang sangat menarik yang bisa kita temukan, yang menandakan bahwa kreatifitas seniman tato telah semakin mendapatkan dukungan.
Bagi kamu yang terpikir ingin membuat tato, ada beberapa jenis contoh desain yang bisa kamu jadikan inspirasi. Salah satu desain tato yang terkenal yaitu gambar tato angel. Tato angel atau malaikat sangat digemari oleh banyak orang karena bisa melambangkan sebuah perlindungan. Bahkan publik figur top seperti David Beckham juga membuat gambar tato malaikat di punggungnya. Desain menarik berikutnya yang bisa kamu jadikan inspirasi yaitu gambar tato jepang yang juga sangat keren. Ada juga desain tato yang unik seperti gambar tato kaki. Dan kalau kamu suka menyisipkan makna khusus dibalik gambar rumit namun menampilkan keindahan karya seni, kamu juga bisa menemukan inspirasi pada kumpulan gambar tato abstrak.
Gambar tato dianggap sebagai salah satu sarana yang sangat cocok untuk mengekspresikan gaya yang menjadi cerminan kepribadian pemiliknya. Kini, ada beragam desain gambar tato yang bisa kita jadikan inspirasi untuk membuat sebuah tato yang sesuai dengan kepribadian kita. Disini saya akan mencoba memberikan beberapa ide yang bisa menjadi inspirasi untuk kita semua dalam membuat desain tato yang kita inginkan. Jika kita ingin menemukan desain tato dengan gambar yang keren, gambar tato naga bisa menjadi salah satu referensi karena gambar ini selalu memberikan kesan yang sangat keren. Tidak hanya itu saja, tato naga juga dipandang sebagai cerminan dari jiwa yang tangguh.
Sangat mudah pada jaman sekarang ini untuk menemukan inspirasi berbagai macam desain gambar tatoo. Kita cukup membuka internet dan melakukan browsing untuk menemukan berbagai gambar tato menarik. Namun, membuat tato bukanlah sekedar membuat gambar yang akan dijadikan hiasan di tubuh kita. Kita harus memikirkan betul-betul makna yang terkandung pada tato yang akan kita buat sehingga kita pun akan selalu bangga memilikinya. Sebagai contoh, gambar tato ikan adalah salah satu desain yang sangat disukai oleh orang-orang china dan jepang, terutama gambar tato ikan koi. Karena tidak hanya indah, gambar ikan koi melambangkan banyak sekali sifat kebaikan, yang diantaranya yaitu kesuburan, keberanian, dan juga ketekunan. Jadi, kita seharusnya juga berusaha untuk melihat makna dibalik kumpulan gambar tato yang bisa kita jadikan inspirasi.
Membuat gambar tato di bagian tubuh merupakan salah satu cara untuk mengekspresikan kepribadian kita. Pada umumnya, tato digambar di bagian tubuh seseorang dengan tinta berwarna hitam. Namun pada saat ini, kita juga bisa menemukan bermacam-macam gambar tato yang dibuat dengan tinta berwarna yang juga sangat menarik. Pada dasarnya, tato bisa digambar pada kulit di bagian tubuh manapun. Untuk mendapatkan inspirasi desain tato dan bagian tubuh yang paling pas untuk digambar dengan desain gambar tertentu, kita bisa download gambar tatodi internet. Banyak sekali contoh koleksi gambar tato yang bisa kita lihat untuk memperkaya imajinasi kita dalam membuat tato yang paling cocok untuk menunjukan cerminan diri kita.
Lengan adalah salah satu bagian tubuh yang dianggap sangat pas untuk ditato. Bagian lengan merupakan bagian yang strategis untuk membuat gambar tato karena bagian ini memiliki media yang cukup luas untuk digambar dengan berbagai macam desain gambar tato. Keindahan gambar tato lengan juga akan terlihat semakin menarik dengan otot lengan yang tampil gagah. Selain itu, bagian lengan dianggap strategis karena bagian tubuh tersebut adalah bagian yang sering terlihat. Jadi, bagi kalian yang ingin memiliki gambar tato keren, bagian lengan bisa menjadi salah satu alternatif pilihan yang pas. Dan jangan salah, tato tidak hanya dibuat untuk menunjukan karakter yang keras. Bagi yang ingin menunjukan sisi kelembutan, ada juga berbagai macam desain gambar tato lucu untuk menunjukan kepribadian yang lebih bersahabat.
Dahulu, gambar tato memang identik dengan sosok penjahat maupun preman sehingga seseorang mendapatkan kesan negatif ketika terlihat memiliki tato di bagian tubuhnya. Namun saat ini jaman telah berubah. Gambar tato kini tidak lagi dianggap sebagai simbol kekerasan namun lebih menjadi sebuah karya seni untuk mengekspresikan jiwa seseorang. Saat ini bahkan banyak publik figur yang terlihat memiliki beberapagambar tato keren di bagian tubuh mereka, dan hal itu tidak membuat mereka mendapatkan kesan negatif selama prilaku mereka tetap positif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa saat ini masyarakat telah merubah pandangannya terhadap tato, yang dulunya mendapatkan kesan sangat negatif, menjadi salah satu bagian dari karya seni yang patut untuk diapresiasi.
Desain gambar tato yang sangat populer akhir-akhir ini yaitu desain gambar tato tribal. Desain ini sangat identik dengan guratan-guratan atau garis-garis berwarna hitam yang membentuk sebuah obyek gambar yang sangat menarik. Tato seperti ini biasanya mengandung makna khusus yang digunakan untuk mengekspresikan kepribadian yang pemberani dan tangguh. Selain desain tribal yang identik dengan warna hitam, banyak pula desain-desain tato lain yang juga menarik yang digambar dengan tinta berwarna. Saat ini banyak pula kita jumpai orang yang membuat gambar tato punggung yang besar dan memiliki variasi warna. Beberapa gambar yang sering digambar di punggung yakni gambar tato sayap, bendera, wajah, dan macam macam gambar tato menarik lainnya.